25 Kuliner Khas Bandung

Di Thread ane sebelumnya 25 Hal yang Menjadi Icon Utama Kota Bandung ane udah posting 25 hal yang menjadi Icon utama dari kota Bandung. Nah bagaimana dengan kulinernya sendiri ??

Kuliner adalah hasil olahan yang berupa masakan. Masakan tersebut berupa lauk-pauk, makanan (penganan) dan minuman. Karena setiap daerah memiliki citarasa tersendiri, maka tak heran jika setiap daerah juga memiliki tradisi kuliner yang berbeda-beda. Di trit itu ane cuman nyantumin kuliner yang paling terkenal diantara yang lainnya. Mungkin agans agans yang dari luar kota Bandung ada yang ingin tau kuliner apa saja sih yang bisa ditemui di Bandung dan tentunya asli dari Bandung. Maka dari itu sekarang ane posting 25 Kuliner Khas Bandung yang bisa menjadi referensi agans agans ketika liburan ke kota Bandung. Check this out gans :

1. Karedok

Karedok atau keredok adalah makanan khas daerah di Indonesia. Karedok dibuat dengan bahan-bahan sayuran mentah antara lain; ketimun, tauge, kol, kacang panjang, daun kemangi, dan terong. Sedangkan sausnya adalah bumbu kacang yang dibuat dari cabai merah, bawang putih, kencur, kacang tanah, air asam, gula jawa, garam, dan terasi. Continue reading

25 Hal yang Menjadi Icon Utama Kota Bandung

Apa yang tersirat dalam benak agans ketika mendengar kata Bandung ??
Gedung Sate ? Distro Fashion ? Kuliner Khas Sunda ? atau malah Mojang-Mojangnya yang terkenal gareulis ?? :malu

Kota yang terletak 140 km sebelah tenggara dari Jakarta ini tentunya memiliki hal hal yang menjadi icon yang membuat orang langsung terbayang kota Bandung setiap melihat atau mendengar hal tersebut ataupun sebaliknya.

Nah maka dari itu disini ane posting hal hal apa saja yang menjadi icon utama kota Bandung. Tanpa perlu banyak pembukaan lagi gans, inilah 25 Hal yang Menjadi Icon Utama Kota Bandung versi ane. Check this out :

1. Gedung Sate


Gedung Sate, dengan ciri khasnya berupa ornamen tusuk sate pada menara sentralnya, telah lama menjadi penanda atau markah tanah Kota Bandung yang tidak saja dikenal masyarakat di Jawa Barat, namun juga seluruh Indonesia bahkan model bangunan itu dijadikan pertanda bagi beberapa bangunan dan tanda-tanda kota di Jawa Barat. Misalnya bentuk gedung bagian depan Stasiun Kereta Api Tasikmalaya. Mulai dibangun tahun 1920, gedung berwarna putih ini masih berdiri kokoh namun anggun dan kini berfungsi sebagai gedung pusat pemerintahan Jawa Barat. Continue reading